KENAIKAN HARGA BAHAN POKOK : BERAS, BAWANG, DAN CABAI MELONJAK

Penulis: Wiwik Dwi Rahayu
Editor: Fafa Dwi Hari Widiyantoro
Surabaya,
20 Februari 2025 - Harga berbagai bahan pokok mengalami kenaikan signifikan
secara nasional. Beras premium naik 0,11 persen menjadi Rp15.534 per kilogram,
sementara beras medium meningkat 0,1 persen menjadi Rp13.644 per kilogram.
Kenaikan ini melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET) nasional, yang ditetapkan
masing-masing Rp14.900 dan Rp12.500 per kilogram.
Selain
itu, harga bawang putih bonggol di wilayah Indonesia timur melonjak 1,99 persen
menjadi Rp53.461 per kilogram, sedangkan di wilayah non-Indonesia timur stabil
di Rp42.058 per kilogram. Bawang merah juga mengalami kenaikan 0,22 persen,
mencapai Rp35.185 per kilogram. Harga cabai rawit merah meningkat tajam 2,85
persen menjadi Rp68.359 per kilogram, sementara cabai merah keriting dan cabai
merah besar naik tipis masing-masing 0,04 persen dan 0,02 persen, menjadi
Rp49.364 dan Rp48.531 per kilogram.
Di
sisi lain, harga minyak goreng kemasan turun 0,16 persen menjadi Rp20.453 per
liter, dan minyak goreng curah turun 0,28 persen menjadi Rp17.823 per liter.
Namun, MinyaKita mengalami kenaikan tipis 0,04 persen, mencapai Rp17.668 per
liter. Harga daging sapi murni naik 0,08 persen menjadi Rp134.855 per kilogram,
sementara daging ayam ras turun 0,46 persen menjadi Rp35.585 per kilogram.
KOMPAS.com (20 Februari
2025). Harga Bahan Pokok 20 Februari 2025: Harga Beras Medium-Premium,
Bawang, dan Cabai Naik. Diakses Pada: https://money.kompas.com/read/2025/02/20/123100726/harga-bahan-pokok-20-februari-2025--harga-beras-medium-premium-bawang-dan